
Siapa yang tidak sedih jika melihat anak-anak atau balita mengalami mual dan muntah sesudah meminum susu, sebagian orang kerap kali menganggap kondisi ini karena disebabkan oleh alergi susu. Namun, ada baiknya anda waspada demi kesehatan si kecil, sebab tanda-tanda yang telah disebutkan tadi boleh jadi karena intoleransi laktosa.
Meskipun demikian, anda tidak perlu khawatir karena Intoleransi laktosa bisa diatasi. Agar anda bisa lebih paham tentang cara mengatasinya, maka pada artikel ini akan dibahas mengenai cara mengatasi Intoleransi Laktosa.
Apa Saja Ketahui Cara Mengatasi Intoleransi Laktosa?
Ganti ke susu lain
Apabila si kecil mengalami Intoleransi Laktosa itu artinya anak tersebut jangan sampai meminum susu sapi. Anda bisa menggantinya dengan membeli susu formula yang mengandung banyak protein nabati. Akan tetapi sebaiknya anda mengkonsultasikannya dengan bidan atau dokter sebelum memberikannya pada anak.
Disamping itu anda juga dapat membeli susu formula yang mengandung protein soya. Pasalnya susu jenis ini mengandung nutrisi yang dapat membantu dalam melengkapi kebutuhan nutrisi harian anak anda.
Konsumsi suplemen enzim
Cara mengatasi Intoleransi laktosa berikkutnya yaitu dengan mengkonsumsi suplemen enzim. Seperti yang diketahui bahwa Intoleransi laktosa disebabkan kurang enzim dalam tubuh. Oleh karena itu suplemen enzim dapat membantu tubuh dalam mencerna laktosa dengan maksimal.
Perbanyak asupan vitamin D
Secara umum tubuh memerlukan vitamin D untuk melakukan penyerapan kalsium yang diperoleh dari makanan. oleh karena itu, anda harus memastikan bahwa anak anda juga memberikan asupan kebutuhan vitamin D yang cukup setiap harinya.
Vitamin D banyak terkandung dalam susu sapi, namun bagi anak yang tidak cocok dengan susu sapi dapat mencari alternatif lain dengan memperoleh asupan vitamin D dari telur atau hati sebab kedua makanan ini banyak mengandung vitamin D. supaya produksi vitamin D yang ada dalam tubuh tetap lancar, maka anda bisa mengajak anak anda berjemur setiap pagi agar terkena sinar matahari pagi. Sebab tubuh dapat memproduksi vitamin D secara alami dengan bantuan sinar matahari.
Demikian beberapa cara mengatasi Intoleransi laktosa. Dengan mengetahui hal ini tentunya akan bermanfaat bagi anda dalam menjaga kesehatan diri sendiri dan keluarga anda dari Intoleransi Laktosa.